Rabu, Mei 15, 2013

Backpacker ke Kuala Lumpur (1)

Jam masih menunjukkan pukul setengah 4 pagi (30/4). Aku beranikan diri naik ojek dari kawasan Pasar Baru ke Stasiun Gambir. Disana teman sudah menunggu untuk naik bus bandara ke bandara Sukarno Hatta. Jam 4 persis bus berangkat dan karena lancar tak sampai pukul 5 pagi kami sudah sampai di terminal 3 Bandara Sukarno Hatta. Setelah check in tiket , dan membayar 150 ribu kami diminta naik ke lantai 2. Disana ada pemeriksaan imigrasi. Wow ternyata air minum mesti ditinggal semua. Tak hanya air minum kemasan, air bawa sendiri dalam botol minuman pun mesti dibuang. Tas ranselku bahkan diperiksa. Sepertinya karena dicurigai ada cairan. Setelah mereka cek (isinya bedak, sabun cair, parfum dll), akhirnya dikembalikan. Aku menunggu di ruang tunggu sembari sarapan kue. Terpaksa beli minum kopi panas (yang pakai mesin) karena air kami sudah disita imigrasi. Perlu waktu menunggu sekitar 2 jam an sebelum akhirnya kami naik ke pesawat Mandala/Tiger Air Ways. Pesawatpun terbang selama sekitar dari 2 jam dari Indonesia/Jakarta ke Malaysia.

Rasanya tak percaya saat pesawat Mandala yang menerbangkanku mendarat di bandara LCCT Malaysia. Senangnya akhirnya aku bisa sampai di negeri orang. Malaysia jadi negara pertama yang kukunjungi. Rasanya baru sebulan kemarin aku persiapkan pasport, hunting tiket dan hotel. Kini aku sudah sampai di Malaysia. Meski hanya berburu tiket sebulan, aku dapat tiket Jakarta-Kualalumpur pp sekitar Rp. 1,5 juta untuk 2 orang. jadi bisa dibilang 1 orang sekitar 750 ribu. Meski tak bisa dibilang murah, tapi masih ekonomis. Apalagi sudah termasuk bagasi 15 kg.

Sesudah cek imigrasi, aku keluar dan membeli voucher pulsa hp. Ada 3 counter yang menawarkan pulsa HP provider Malaysia.  Tunetalk, Digi, dan Maxis. Aku memilih membeli voucher Maxis seharga 15 RM. Bisa untuk bbm, dan sms selama seminggu. Cocok deh mengingat kami akan tinggal selama seminggu di Malaysia. Dengan begitu kami bisa tetap kontak dengan keluarga dan teman-teman di Indonesia.  
Selanjutnya dekat pintu keluar, ada kounter bus dari LCCT ke Kuala Lumpur. Aku sengaja memilih Skybus. Harganya 9 RM ke KL Sentral.  Ternyata ada yang lebih murah, pakai Aerobus hanya 8 RM. Tak apalah sudah terlanjur.

Keluar dari Bandara, aku lihat sekeliling, hm suasana bandara LCCT tak terlalu berbeda dengan bandara lainnya di Indonesia. Tampak MC.Donald di salah satu deretan counter makanan. Kami sempat memberi sandwitch isi keju seharga 7 RM dan daging plus air putih seharga 4 RM  sebelum menuju ke bus Skybus yang membawaku dari LCCT ke KL Sentral.

Kami naik bus dari LCCT ke KL Sentral. Perjalananan memakan waktu sekitar 1,5 jam. Sepanjang perjalanan kulihat di kiri kanan kebanyakan hanya kebun kelapa sawit. Jadi terpikir apakah disini para TKI yang berkerja di malaysia mencari rejeki. karena baru pertamakali, maka aku tak mau tidur dan hanya perhatikan jalanan dan petunjuk jalan menuju ke Kuala Lumpur/KL Sentral. Dan kemudian kami sampai juga di KL Sentral (bersambung)

Tidak ada komentar: