Senin, September 08, 2014

Kuliner Sekitar Bandara Juanda ( 1)

Halo para penggemar kuliner. Saya kembali berbagi beberapa tempat makan yang bisa Anda kunjungi. Kali ini di sekitar bandara Juanda Sidoarjo. Bila Anda sedang dalam perjalanan ke Bandara Juanda, transit dan beraktivitas di sekitar sana di malam hari, Anda bisa mencoba makan di beberapa tempat yang saya rekomendasikan ini. Ini khusus buat yang gemar makanan pedas.
1. Bebek Teroris
Warung bebek teroris ini berada di jalan Sedati Gede Sidoarjo. Beberapa waktu yang lalu sempat kebakaran, sekarang sudah dipenbaiki dan direnovasi lebih bagus. Ada tempat makan lesehanya juga. Menunya juga jadi lebih bervariasi. Mulai, bebek teroris, bebek goreng, ayam goreng, tahu/tempe/terong goreng, lele, ikan goreng dan pepes bebek. Minumannya juga tak cuma es teh dan es jeruk, tapi sekarang ada berbagai juice buah. Menu paling favorit adalah bebek teroris. Bebeknya dimasak dalam kuah super duper pedas. Yang perutnya tak tahan tidak saya anjurkan. sebab bisa langsung melilit. Lebih baik coba menu yang lain saja. Bebek/ayam gorengnya juga enak. Ada beberapa pilihan sambel, sambel ijo, rica, tra
si, dan pencit. Diberi kuah kuning juga. Hm maknyus. Kemarin saya mencoba menu baru pepes bebek, wow ternyata enak juga. Silakan coba.
Bebek Teroris
Pepes bebek
2. Bebek Harisa
Masih untuk penggemar bebek, di jalan Raya Tropoda juga dibuka rumah makan Bebek Harisa. Ini cabang dari yang ada di jalan MerrC Surabaya. Banyak pilihan menunya, mulai bebek goreng, bebek lombok ijo, bebek putri madura dll. Yang tak suka bebek bisa pilih menu ayam kampung goreng. Rasanya lumayan. Untuk minumannya juga macam-macam. Harga bervariasi.




3.Lele Bakar Pedas 99

Untuk yang suka lele, bisa mencoba kuliner Lele Bakar Pedes di warung Lele Bakar pedas 99. Lokasinya di jalan Sedari Agung Sidoarjo. Menunya mulai lele bakar pedas, lele goreng guring, ayam bakar, sate tahu dll.  Lele bakarnya berbumbu enak. Sate tahunya juga mantap. Mirip tahu bakso dipotong kotak-kotak. Pakai bumbu kacang. Harga murah. Ayo silakan coba bila Anda suka.



2 komentar:

Ania mengatakan...

Blognya enak:)
Perkenalkan, saya dari tim kumpulbagi. Saya ingin tau, apakah kiranya anda berencana untuk mengoleksi files menggunakan hosting yang baru?
Jika ya, silahkan kunjungi website ini www.kumpulbagi.com untuk info selengkapnya.

Oh ya, di sana anda bisa dengan bebas mendowload music, foto-foto, video dalam jumlah dan waktu yang tidak terbatas, setelah registrasi terlebih dahulu. Gratis :)

momogrosir mengatakan...

wah... sepertinya enak. terlebih saya ini penggemar bebek. laper jadinya.